Nasi Kapau Jadi Menu Baru di Pesawat Garuda Indonesia

- Nasi kapau jadi salah satu menu in-flight baru yang ditawarkan dalam penerbangan Garuda Indonesia.
Nasi Kapau tersedia untuk penumpang Kelas Bisnis pada penerbangan GA 88 rute Jakarta-Amsterdam, Minggu (23/6/2024). Sementara itu, menu Nasi Padang juga hadir dalam penerbangan GA 89 rute Amsterdam-Jakarta.
Baca juga: 4 Beda Nasi Padang dan Nasi Kapau, dari Asal hingga Ragam Lauk
Sebagai informasi, menu tersebut termasuk program Garuda Rasa. Tujuannya memperkenalkan kuliner khas dari berbagai daerah di Nusantara, mulai Aceh sampai Papua.
Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra menuturkan, Garuda Rasa menjadi wujud komitmen Garuda Indonesia dalam mendukung pengembangan kuliner khas nasional dengan menghadirkannya dalam penerbangan domestik dan internasional.
"Merupakan komitmen berkelanjutan bagi kami di Garuda Indonesia sebagai national flight carrier tidak hanya dalam menyediakan layanan transportasi udara yang aman dan nyaman untuk para pengguna jasa, melainkan juga turut membawa berbagai ciri khas terbaik bangsa Indonesia sebagai bangsa yang kaya akan kebudayaan, pariwisata, kuliner, hingga produk-produk kreatif," jelas Irfan lewat keterangan resmi, Jumat (5/7/2024).
Adapun Garuda Rasa mencakup tiga program yaitu Signature Indonesia Dish (Hidangan Nusantara), Thematic Local Dish (Hidangan Khas Daerah), dan Local Snack (Kudapan Nusantara), yang akan disesuaikan dengan rute dan durasi penerbangan.
Menu dalam Signature Indonesia Dish yang mulai diperkenalkan secara bertahap adalah menu khas Sumatera, Bali, dan Jawa pada penerbangan rute Jakarta-Singapura dan Jakarta-Denpasar.
Baca juga:

Sebelumnya Thematic Local Dish juga sudah diperkenalkan lewat menu khas Kalimantan, antara lain lontong banjar, ketupat kandangan, dan nasi kuning samarinda.
Ketiga menu tersebut, bersamaan dengan belasan menu lainnya, dirotasi setiap periode pada penerbangan dari dan menuju Balikpapan sejak pertengahan Juni 2024.
Baca juga: 6 Rekomendasi Makanan dan Minuman yang Baik DIkonsumsi di Pesawat
Nantinya, lewat program Garuda Rasa, maskapai penerbangan ini juga akan memperkenalkan Thematic Local Dish Aceh dan Sumatera Utara pada penerbangan dari dan menuju Banda Aceh dan Medan, khususnya dalam menyambut Pekan Olah Raga Nasional (PON) pada September 2024.
Ada pula camilan Local Snack yang rencananya akan hadir pada penerbangan rute Jakarta-Solo pergi-pulang untuk penumpang Kelas Bisnis.
"Dengan mulai diperkenalkannya ragam menu khas Nusantara baru dalam in-flight meals Garuda Indonesia, kami harapkan akan dapat membawa kuliner Indonesia semakin dikenal ke berbagai penjuru dunia," ujar Irfan.
"Ke depannya, kami akan menjajaki berbagai opsi kuliner Nusantara yang dapat kami optimalkan menjadi menu signature baru dalam in-flight meals Garuda Indonesia," tutupnya.
Baca juga:
Terkini Lainnya
- Resep Sayur Daun Kelor 3 Bahan, Sederhana dan Bergizi
- 17 Fakta Daun Kelor, Tanaman Superfood dengan Segudang Manfaat
- Panduan Aman Konsumsi Daun Kelor untuk Kondisi Kesehatan Tertentu
- Gluten pada Makanan, Manfaat hingga Bahayanya bagi Penderita Penyakit Ini
- Waspada Efek Samping Daun Kelor jika Dikonsumsi Berlebihan
- Satu Rempah Ini Sehatkan Usus, Hasilkan Banyak Manfaat Kesehatan
- Konsumsi Daun Kelor Bisa Turunkan Berat Badan? Ini Penjelasan Ahli
- Amankah Minum Air Rebusan Daun Kelor Setiap Hari? Simak Kata Ahli
- Ciri Makanan Ultra-Proses dan Alasan Menghindarinya
- Resep Sop Ikan Nanas, Menu Berkuah untuk Buka Puasa Keluarga
- Resep Oseng Kacang Panjang, Ide Sayur untuk Buka Puasa
- Cara Bikin Tahu Bulat di Rumah, Camilan Kekinian yang Gurih dan Renyah
- Tahu Bulat, Kenapa Digoreng Dadakan?
- 5 Tanda Tubuh Tinggi Kolesterol dan Cara Menurunkannya
- 3 Menu Ini Bakal Rajai Tren Kuliner 2025, Ada Seblak
- Beredar Video Klarifikasi Hujan Jeli di Gorontalo Ternyata dari Mainan Anak-anak, Ini Kata BMKG
- Resep Wedang Kopi, Minuman Campuran Rempah untuk Kesehatan
- Makanan dan Minuman yang Memicu Asam Lambung
- 5 Tempat Kuliner Populer di Bangkalan, Jawa Timur, Mulai dari Rp 5.000
- 5 Tempat Makan di Cempaka Putih Jakarta Pusat, Cocok untuk Rombongan
- Tak Hanya Sedap, Ini Manfaat Kopi untuk Kesehatan