airtronicfirearms.com

5 Cara Buat Lauk Kering Tahan Lama, Cocok untuk Stok Lauk

Ilustrasi cara membuat kering kentang mustofa teri pedas untuk lauk makan tahan lama.
Lihat Foto

Lauk kering tahan lama cocok dibuat bagi kamu yang tak punya banyak waktu memasak karena bekerja atau aktivitas lainnya.

Lauk kering biasanya dibuat dari bahan-bahan kering juga, seperi tempe, kentang, ikan, daging ayam, maupun udang rebon, bukan sayuran atau bahan basah lainnya.

Selain memerhatikan bahannya, lihat juga teknik memasak dan tips menyimpan lauk kering agar tahan lama, seperti dijelaskan buku "Bisnis Kuliner Kreatif: Lauk Kering" (2018) oleh Tim Primarasa terbitan PT Gaya Favorit Press berikut ini.

Baca juga: 7 Resep Kering Tempe, Ide Lauk Kering Selama Bulan Puasa

1. Goreng bahan makanan

Opsi pertama memasak lauk kering adalah menggorengnya. Kamu bisa memakai banyak minyak untuk mematangkan tempe, kentang, dan bahan lainnya.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

Bila perlu, goreng dua kali setelah penggorengan pertama sudah tiris agar lauk semakin renyah.

Sesuaikan api kompor dengan tebal-tipis bahan makanan yang dipotong. Jangan menyalakan api terlalu besar bila potongan bahannya tebal. Bahan akan sulit matang.

Baca juga: Resep Abon Ayam Tanpa Oven, Lauk Kering yang Tahan Lama

2. Sangrai bahan makanan

Khusus daging ikan, tidak cocok menggunakan teknik memasak yang satu ini karena akan lengket di wajan.

Sebaiknya, pilih metode sangrai untuk memasak tempe, daging ayam, maupun daging sapi karena tidak mudah hancur.

Baca juga: Resep Rendang Daging Sapi untuk Lebaran, Pakai Daun Kunyit dan Kelapa Sangrai

Sebab, menyangrai berarti memasak bahan tanpa minyak goreng. Jadi, tempe maupun daging dimasak hingga kering sambil terus diaduk-aduk.

Menyangrai bahan bisa menjadi pilihan tepat untuk membuat stok lauk, mengingat kadar air dan minyak di dalam bahan makanan akan berkurang dibandingkan menggorengnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat