airtronicfirearms.com

10 Tempat Makan di Pecenongan untuk Rayakan Imlek dengan Keluarga

Ilustrasi nasi uduk istimewa lengkap dengan lauk pauk.
Lihat Foto

 - Pecenongan dikenal sebagai surga kuliner di Jakarta Pusat, terutama saat perayaan Imlek tiba.

Kawasan ini dipenuhi berbagai tempat makan yang menawarkan hidangan khas Nusantara hingga menu bercita rasa oriental, cocok untuk dinikmati bersama keluarga.

Baca juga:

Berikut adalah 10 tempat makan di Pecenongan yang layak dikunjungi saat Imlek, lengkap dengan menu dan lokasinya.

1. Nasi Uduk Sri Rostika Pecenongan

Berada di Jalan Pecenongan Nomor 57, Gambir, Jakarta Pusat, Nasi Uduk Sri Rostika Pecenongan buka dari pukul 18.00 hingga 00.30 WIB setiap Selasa hingga Minggu.

Menyajikan nasi uduk seharga Rp 12.000 per porsi, warung ini juga menawarkan aneka lauk seperti ayam goreng kampung, bebek peking, hingga empal goreng dengan harga mulai dari Rp 4.000 hingga Rp 50.000-an.

2. Pondok Laguna

Pondok Laguna terletak di Jalan Batu Tulis Raya Nomor 45, Gambir, Jakarta Pusat, dan buka setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 20.00 WIB.

Restoran ini menawarkan menu seafood seperti kepiting bakar, ikan kakap goreng, cumi pete tauco, dan nila tomyam dengan harga mulai dari belasan ribu hingga ratusan ribu per porsi.

3. Nasi Telor Rakyat

Lokasi Nasi Telor Rakyat berada di Jalan Pecenongan Nomor 48F, Gambir, Jakarta Pusat, dan buka dari pukul 10.00 hingga 21.00 WIB setiap hari.

Tempat ini menyajikan nasi dengan berbagai pilihan lauk seperti telur ceplok, telur dadar, dan nasi kulit, dengan harga mulai Rp 24.000 hingga Rp 40.000 per porsi.

4. Lumpia Jakarta

Lumpia Jakarta berlokasi di Jalan Pecenongan Nomor 63, Gambir, Jakarta Pusat, dan buka Selasa hingga Minggu pukul 09.00 hingga 21.00 WIB.

Menu yang ditawarkan meliputi sop asparagus kepiting, ayam nanking, hingga steak udang dengan harga mulai dari Rp 50.000 hingga Rp 80.000 per porsi.

5. Pempek Cawan Putih

Terletak di Jalan Samanhudi Nomor 16, Gambir, Jakarta Pusat, Pempek Cawan Putih buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 21.00 WIB.

Menunya mencakup pempek lenjer besar, pempek kapal selam, dan tekwan dengan harga Rp 20.000 hingga Rp 30.000 per porsi, serta pindang ikan patin seharga mulai Rp 32.000.

6. Martabak Pecenongan 65A

Berlokasi di Jalan Pecenongan Raya Nomor 65A, Gambir, Jakarta Pusat, Martabak Pecenongan 65A buka setiap hari dari pukul 11.00 hingga 23.30 WIB.

Martabak manis dan telurnya terkenal lezat, dengan pilihan rasa seperti martabak keju coklat kacang hingga martabak mozzarella dengan harga mulai Rp 70.000 hingga Rp 270.000.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat