airtronicfirearms.com

4 Tempat Makan Ketoprak di Surabaya yang Wajib Dicoba

ilustrasi ketoprak.
Lihat Foto

 - Surabaya tidak hanya terkenal dengan kuliner khas Jawa Timur, tetapi juga memiliki berbagai tempat makan ketoprak yang autentik.

Ketoprak, makanan khas Jakarta berbumbu kacang, kini bisa ditemukan dengan cita rasa yang menggugah selera di beberapa lokasi di Surabaya.

Baca juga:

Menikmati ketoprak di Surabaya menjadi pilihan yang pas bagi pecinta makanan bercita rasa gurih.

Dengan berbagai pilihan lokasi, ketoprak ini hadir dengan variasi penyajian dan harga yang ramah di kantong.

1. Ketoprak Jakarta Margorejo Bu Siti

Berada di Jl. Margorejo Indah, Margorejo, Kec. Wonocolo, Surabaya, Jawa Timur 60238, Ketoprak Bu Siti sudah menjadi langganan warga sekitar selama lebih dari 7 tahun.

Tempat makan ini terkenal dengan porsinya yang melimpah dan harga yang terjangkau, mulai dari Rp10.000.

Bumbu kacangnya kental dan gurih, disajikan dengan lontong, tahu, bihun, dan taoge. Pelanggan juga bisa menambahkan telur rebus atau dadar sesuai selera.

2. Ketoprak RacikanOkiy

Berada di Teras Indomaret, Jl. Simo Mulyo, Simomulyo, Kec. Sukomanunggal, Surabaya, Jawa Timur, Ketoprak RacikanOkiy menawarkan rasa khas Jakarta dengan porsi yang cukup besar. Bumbu kacangnya melimpah dan teksturnya lembut.

Pengunjung bisa memilih tambahan telur rebus, dadar, atau ceplok. Lokasinya strategis dan cocok untuk makan malam karena buka hingga pukul 21.00.

Ilustrasi ketoprak. SHUTTERSTOCK/Oi Qorry Ilustrasi ketoprak.

3. Ketoprak Asoy Jakarta

Berada di Jl. Letjend Sutoyo No.45, Krajan Kulon, Waru, Kec. Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Ketoprak Asoy menjadi pilihan favorit bagi warga Surabaya dan Sidoarjo dengan rasa autentik khas Jakarta.

Berbagai pilihan menu tersedia, seperti ketoprak ori seharga Rp14.000 hingga ketoprak dengan telur seharga Rp16.000.

Bumbu kacangnya diracik dengan sentuhan bawang putih yang khas, menjadikan rasanya semakin nikmat.

4. Poenya Nyonya Anina Tenggilis

Berada di Jl. Raya Tenggilis No.F1-2, Tenggilis Mejoyo, Kec. Tenggilis Mejoyo, Surabaya, Jawa Timur, Ketoprak di Poenya Nyonya Anina hadir dengan sentuhan khas bumbu kacang uleg.

Dengan harga Rp16.000, pengunjung bisa menikmati ketoprak lengkap dengan lontong, tahu, bihun, taoge, dan telur rebus.

Bumbu kacangnya memiliki aroma bawang putih yang kuat, menambah kelezatan saat disantap dengan kerupuk dan emping.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat