airtronicfirearms.com

Melihat Proses Pembuatan Dodol Legendaris di Tangerang

Sejumlah pekerja mengaduk adonan dodol dan kue keranjang di rumah produksi Dodol dan Kue Ny. Lauw (LKW), di Tangerang, Jawa Barat, Jumat (17/1/2025). Menjelang tahun baru Imlek, produksi dodol dan kue keranjang meningkat karena banyaknya permintaan.
Lihat Foto

TANGERANG, - Selain membuat kue keranjang, rumah produksi Dodol & Kue Ny. Lauw juga membuat dodol secara tradisional. Biasanya, permintaan dodol di pasaran juga ikut meningkat jelang Tahun Baru Imlek.

"Kalau sudah mendekati Imlek, yang banyak peminatnya tidak hanya kue keranjang, tetapi juga dodol," kata pemilik sekaligus pengelola rumah produksi Dodol & Kue Ny. Lauw generasi ketiga bernama Iin, saat temui di lokasi, Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025).

Baca juga:

Iin menceritakan, bahan-bahan yang digunakan untuk membuat dodol di tempat ini tidak pernah berubah sejak tahun 1960-an. Prinsip ini dipegang teguh oleh keluarganya guna menjaga kepercayaan konsumen.

Saat berkunjung ke dapur produksi pada Jumat (17/1/2025), berkesempatan diajak berkeliling melihat proses pembuatan dodol.

Baca juga: Menengok Pembuatan Kue Keranjang Ny. Lauw, Waktu Kukus hingga 12 Jam

Proses pembuatan dodol Ny.Lauw

Potret  bersama pemilik sekaligus pengelola rumah produksi Dodol & Kue Ny. Lauw, Iin saat melihat produksi dodol di Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025). /Antonius Aditya Mahendra Potret bersama pemilik sekaligus pengelola rumah produksi Dodol & Kue Ny. Lauw, Iin saat melihat produksi dodol di Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025).

Sembari berkeliling di dapur produksi, Iin menjelaskan tahap pertama pembuatan dodol yaitu mempersiapkan bahan utamanya. Di antaranya ada kelapa, ketan, dan gula merah.

Mula-mula, buah kelapa yang masih segar akan dibelah, kemudian langsung diproses menjadi santan.

Santan tersebut langsung dipakai untuk membuat dodol, dan tidak ada santan yang dibiarkan hingga semalaman.

Baca juga: BERITA FOTO: Proses Pembuatan Kue Keranjang Ny.Lauw di Tangerang

Parutan kelapa sebagai bahan dasar pembuatan dodol dan kue keranjang di rumah produksi Dodol dan Kue Ny. Lauw (LKW), di Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025)./ANTONIUS ADITYA MAHEN Parutan kelapa sebagai bahan dasar pembuatan dodol dan kue keranjang di rumah produksi Dodol dan Kue Ny. Lauw (LKW), di Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025).

Sembari memeras santan, beras ketan akan direndam di dalam air terlebih dahulu, kemudian ditiriskan dan dicampur dengan tepung ketan. 

Campuran tepung ketan dan beras ketan nantinya akan digiling secara bersamaan sehingga menghasilkan tepung ketan yang baru.

Sementara itu, gula aren akan dileleh di dalam kuali panas bersama daun pandan. Setelah gula aren cair, selanjutnya akan disaring sebelum dicampur ke dalam adonan.

Baca juga: Jangan Salah Pilih, Kue Keranjang Jenis ini Tidak untuk Disantap

Sejumlah pekerja menyaring adonan dodol dan kue keranjang di rumah produksi Dodol dan Kue Ny. Lauw (LKW), di Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025). Proses produksi menggunakan tungku tradisional./ANTONIUS ADITYA MAHENDRA Sejumlah pekerja menyaring adonan dodol dan kue keranjang di rumah produksi Dodol dan Kue Ny. Lauw (LKW), di Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025). Proses produksi menggunakan tungku tradisional.

Pada proses pembuatan dodol, bahan yang pertama kali dicampurkan yaitu santan dan ketan. Kedua bahan ini akan dimasak sembari terus diaduk di dalam kuali besar hingga konsistensinya cukup untuk dicampur dengan gula merah.

Setelah konsistensinya dirasa pas dan adonan ketan tampak berwarna putih pucat, kemudian gula merah akan dituang ke dalan adonan.

Baca juga: Cara Simpan Kue Keranjang, Tips dari Penjual

Seorang pekerja memeriksa tingkat kematangan adonan dodol di rumah produksi Dodol dan Kue Ny. Lauw (LKW), di Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025)./ANTONIUS ADITYA MAHENDRA Seorang pekerja memeriksa tingkat kematangan adonan dodol di rumah produksi Dodol dan Kue Ny. Lauw (LKW), di Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025).

Adonan dodol kembali dimasak sembari terus diaduk hingga berwarna coklat gelap dan konsistensinya cukup kenyal.

Cara Iin menentukan tingkat kematangan dodol yaitu dengan menyentuh langsung adonan dodol yang masih panas.

Caranya, sebagian adonan dodol diambil menggunakan sebatang bambu tipis sehingga terbentuk adonan dodol berbentuk lembaran.

Sejumlah pekerja mengemas dodol dan kue keranjang di rumah produksi Dodol dan Kue Ny. Lauw (LKW), di Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025)./ANTONIUS ADITYA MAHEN Sejumlah pekerja mengemas dodol dan kue keranjang di rumah produksi Dodol dan Kue Ny. Lauw (LKW), di Tangerang, Banten, Jumat (17/1/2025).

Lembaran tersebut akan disentuh dan dirasakan oleh IIn. Apabila dinilai sudah pas maka dodol siap dioper ke dapur pengemasan.

Di dapur pengemasan, dodol akan dikemas sesuai variannya, ada yang versi orisinal hingga versi wijen.

Setelah dikemas menggunakan plastik, dodol siap diberi label dan dikemas untuk dipasarkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat