airtronicfirearms.com

Alasan Bawang Putih Menjadi Superfood, Punya Banyak Manfaat Kesehatan

Ilustrasi bawang putih, bumbu dapur yang berpotensi menurunkan trigliserida
Lihat Foto

- Bawang putih (Allium sativum) merupakan bumbu dapur yang biasa digunakan sebagai penyedap masakan sehari-hari.

Namun, bawang putih ternyata tidak hanya berfungsi sebagai penyedap rasa karena juga punya manfaat kesehatan.

Bawang putih telah digunakan sejak zaman kuno sebagai bahan makanan, bumbu, dan obat-obatan. Penggunaannya tercatat dalam berbagai teks medis dari Mesir, China, India, Yunani, hingga Romawi.

Baca juga: Resep Kentang Panggang Mentega Bawang Putih, Sajian Istimewa untuk Malam Natal

Bahkan, dalam Alkitab dan Al-Qur'an surat Al Baqarah ayat 61, bawang putih juga sudah disebutkan.

Meskipun berasal dari Asia Tengah, jejaknya ditemukan dalam makam Raja Tutankhamun yang berusia lebih dari 3000 tahun.

Manfaat bawang putih untuk kesehatan

Hingga kini, bawang putih dikenal sebagai superfood dengan berbagai manfaat medis bagi kesehatan tubuh:

1. Kesehatan jantung: Perlindungan dan pencegahan penyakit kardiovaskular

Bawang putih ternyata terbukti bermanfaat dalam meningkatkan dan menjaga kesehatan jantung.

Penelitian yang dilakukan oleh Emory University School of Medicine menunjukkan bahwa senyawa dialil trisulfida dalam minyak bawang putih dapat melindungi jantung setelah serangan jantung dan saat operasi jantung.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

Tikus yang diberi senyawa ini setelah serangan jantung menunjukkan kerusakan jantung 61 persen lebih rendah dibandingkan dengan tikus yang tidak diberi perlakuan itu.

Suplemen bawang putih, khususnya ekstrak bawang putih yang telah melalui proses penuaan, juga ditemukan dapat menurunkan tekanan darah pada individu yang menderita hipertensi.

Baca juga: 4 Efek Samping Makan Bawang Putih Kebanyakan, Bisa Asam Lambung

Bawang putih bekerja dengan mencegah penyempitan pembuluh darah, yang mengurangi tekanan darah.

Namun, penelitian menunjukkan bahwa individu dengan kadar vitamin B yang rendah mungkin tidak merasakan manfaat yang sama.

2. Melawan infeksi: Antimikroba yang ampuh

Bawang putih dikenal dengan kemampuannya melawan berbagai jenis infeksi. Senyawa aktif allicin yang terkandung dalam bawang putih mentah, terbukti memiliki sifat antivirus, antibakteri, antijamur, dan antiparasit.

Baca juga: Resep Mashed Potato Bawang Putih, Bisa untuk Steak atau Ayam Panggang

Sebagai contoh, allicin dapat melawan berbagai jenis bakteri termasuk strain E coli yang resisten terhadap obat, serta infeksi jamur seperti Candida albicans, yang menyebabkan infeksi ragi.

Penelitian lebih lanjut juga menunjukkan bahwa bawang putih efektif melawan parasit usus besar seperti Giardia, serta bakteri resisten antibiotik seperti MRSA (Methicillin-Resistant Staphylococcus Aureus) yang menjadi tantangan besar dalam pengobatan infeksi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat