airtronicfirearms.com

Cara Mengatasi Tabung Gas Berbau dan Mendesis Saat Baru Dipasang

Ilustrasi regulator gas
Lihat Foto

- Mengganti tabung gas merupakan rutinitas yang sering dilakukan oleh pemilik kompor gas.

Namun, terkadang muncul masalah seperti tabung gas yang mengeluarkan suara mendesis dan bau gas yang menyengat setelah pemasangan.

Hal ini sering kali membuat panik karena kebocoran gas bisa berisiko menyebabkan kebakaran jika tidak ditangani dengan baik.

Baca juga: Lansia di Pamulang Meninggal Usai Antre Beli Gas 3 Kg, Impian untuk Umrah Gagal Tercapai

Agar tetap aman, penting untuk mengetahui cara mengatasi tabung gas bocor yang mendesis dan berbau. Simak langkah-langkah berikut untuk mengatasinya dengan cepat dan aman.

Penyebab dan cara mengatasi tabung gas bocor

Tabung gas yang bocor umumnya ditandai dengan suara mendesis dan bau gas yang menyengat.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh (@kompascom)

Penyebab utama kebocoran ini adalah penghubung antara tabung gas dan regulator yang longgar atau karet seal yang sudah rusak. Berikut cara mengatasinya:

1. Matikan semua sumber api

Sebelum melakukan perbaikan, pastikan tidak ada sumber api atau percikan listrik di sekitar area tabung gas.

2. Periksa sambungan regulator

Pastikan regulator terpasang dengan benar dan rapat. Jika masih terdengar suara mendesis, coba lepaskan dan pasang kembali dengan lebih kencang.

Baca juga: Harapan 1 Desa Harus 1 Pangkalan Gas Elpiji 3 Kilogram di Aceh

3. Gunakan karet seal

Tambahan Jika suara mendesis tetap terdengar, kemungkinan karet seal yang ada di dalam tabung gas sudah aus atau rusak. Gantilah dengan karet seal yang baru.

Ilustrasi memasak dan menghangatkan makanan dengan kompor gas. SHUTTERSTOCK/BEBOOPAI Ilustrasi memasak dan menghangatkan makanan dengan kompor gas.

Cara Mengganti Karet Seal

  • Lepaskan regulator dari tabung gas.
  • Siapkan karet seal baru serta alat bantu seperti pinset dan gunting.
  • Lepaskan karet seal lama dan potong bagian seal baru sekitar ¼ bagian.
  • Masukkan karet seal baru ke dalam lubang tabung gas, lalu tambahkan dengan karet seal lama untuk memastikan kekencangannya.
  • Pasang kembali regulator dan pastikan tidak ada suara mendesis.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat