airtronicfirearms.com

Usai Latihan Militer dengan Bahan Peledak, Hutan di Jepang Terbakar

Ilustrasi kebakaran.
Lihat Foto

TOKYO, - Media Jepang melaporkan adanya kebakaran di sebuah hutan Jepang yang dimulai setelah latihan militer. Kini, petugas pemadam kebakaran dan helikopter sedang memadamkan api.

Rekaman langsung dari penyiar publik NHK menunjukkan api membakar lereng bukit berhutan di wilayah Hiroshima barat dan asap mengepul ke udara.

Kebakaran terjadi usai dikeluarkannya peringatan cuaca kering di Hiroshima selatan setelah lama tidak ada hujan.

Baca juga: Transportasi Umum Jepang Buat Iri Dunia, Dulu Ada Stasiun Hanya Melayani 1 Siswa

Hutan tersebut diapit lapangan tembak yang dioperasikan oleh Pasukan Bela Diri Maritim (MSDF), yang sedang melakukan latihan militer dengan bahan peledak sekitar pukul 09.30 waktu setempat pada Jumat, seorang juru bicara mengatakan kepada AFP.

"Bubuk mesiu digunakan untuk latihan tersebut," kata pejabat Sekolah Layanan 1 MSDF, seraya menambahkan, masih dalam penyelidikan apakah bahan peledak tersebut telah menyebabkan kebakaran.

Sekitar 60 petugas pemadam kebakaran dan empat helikopter telah dikerahkan untuk memadamkan api, yang telah membakar sedikitnya dua hektare hutan.

Tidak ada korban luka yang dilaporkan, tetapi pihak berwenang telah mendesak sekitar 150 penghuni di panti jompo terdekat untuk mulai mengungsi jika api menyebar.

Diketahui, hutan tersebut berada di distrik Etajima, Hiroshima, sebuah pulau dengan populasi lebih dari 20.000 orang.

Baca juga: Jepang Cabut Peringatan Tsunami Usai Gempa M 6.8

Jepang mengalami tahun terpanas pada 2024 sejak pencatatan dimulai pada 1898, mengikuti jejak negara lain karena emisi gas rumah kaca yang terus meningkat memicu perubahan iklim.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat