airtronicfirearms.com

Indonesia Tolak Keras Usul Trump Rebut Gaza dan Relokasi Warga Palestina

Warga Palestina yang mengungsi mengibarkan tanda kemenangan saat mereka kembali ke Rafah di Jalur Gaza selatan pada 19 Januari 2025, beberapa jam setelah kesepakatan gencatan senjata Gaza dalam perang antara Israel dan kelompok militan Palestina Hamas diharapkan akan dilaksanakan.
Lihat Foto

JAKARTA, - Indonesia pada Rabu (5/2/2025) menolak keras usulan Presiden Amerika Serikat Donald Trump agar AS mengambil alih kendali Gaza, dan merelokasi warga Palestina ke tempat lain.

Penolakan itu disampaikan Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia (Kemenlu RI) melalui media sosial X.

Sebelumnya, Trump pada Selasa (4/2/2025) mengapungkan wacana merelokasi hampir dua juta warga Palestina dari Gaza, tetapi tidak mengungkap rincian rencananya.

Baca juga: Donald Trump: AS Ingin Ambil Alih Jalur Gaza

Presiden ke-47 AS itu juga mengeklaim, Amerika akan membangun kembali Gaza dan mengubahnya menjadi "Riviera Timur Tengah".

Kantor berita AFP melaporkan, Indonesia yang merupakan negara berpenduduk Muslim terbesar di dunia, konsisten menyerukan solusi dua negara untuk perdamaian Israel-Palestina.

"Indonesia dengan tegas menolak segala upaya untuk secara paksa merelokasi warga Palestina atau mengubah komposisi demografis Wilayah Pendudukan Palestina," tulis Kemenlu RI di X.

"Indonesia menyerukan kepada komunitas internasional untuk memastikan penghormatan terhadap hukum internasional, khususnya hak rakyat Palestina untuk menentukan nasib sendiri serta hak mendasar untuk kembali ke Tanah Air mereka," lanjutnya.

Baca juga:

Trump mengeklaim dirinya didukung oleh pemimpin tertinggi di Timur Tengah, lalu semakin menekan Mesir dan Yordania untuk menerima pengungsi dari Palestina.

Cairo dan Amman langsung menolak gagasan tersebut.

Kemenlu RI menambahkan, satu-satunya jalan layak menuju perdamaian abadi adalah menyelesaikan akar penyebab konflik, yaitu pendudukan ilegal dan berkepanjangan oleh Israel atas wilayah Palestina.

Baca juga: Trump Usul Ambil Alih Jalur Gaza, PM Australia: Tetap pada Solusi Dua Negara

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat