airtronicfirearms.com

8 Barang Rumah Tangga yang Tidak Boleh Dicat

Ilustrasi cat putih.
Lihat Foto

JAKARTA, - Mengecat benda-benda di rumah menjadi cara praktis dan cepat dalam mendekorasi dan memperbarui tampilan ruangan dibanding harus membeli barang baru. 

Selain itu, mengecat benda-benda dapat menghemat pengeluaran dan mendapatkan tampilan atau warna yang sesuai dengan keinginan. 

Baca juga: 5 Warna Cat Kamar yang Membuat Tidur Lebih Nyenyak 

Namun, tidak semua barang boleh dan aman dicat. Sebab, ada beberapa benda yang dapat rusak bila mengecatnya. 

Maka itu, penting mengetahui barang apa saja yang tidak boleh dicat demi membuatnya tetap tahan lama serta mencegah pengeluaran berlebih pada masa mendatang.

Disadur dari Martha Stewart, Senin (11/11/2024), berikut sejumlah barang rumah tangga yang tidak boleh dicat.

Bak mandi

Ilustrasi kamar mandi bergaya minimalis, ilustrasi bathtub.Shutterstock/iamsuleyman Ilustrasi kamar mandi bergaya minimalis, ilustrasi bathtub.
Sebagian orang memilih mengecat bak mandi atau bathtub dibanding harus membeli yang baru untuk tujuan estetika.

Meski terlihat mudah dan dapat menghemat biaya, mengecat bak mandi justru dapat menambah masalah baru.

Anaïs Chaumien, desainer interior dan pemilik Design by Anais, mengatakan mengecat bak mandi lama-kelamaan akan membuat cat mengelupas karena air dan partikel cat akan mengotori air mandi. 

Baca juga: 4 Warna Cat yang Cerah untuk Dapur Kecil 

Keran air 

Keran air juga menjadi barang rumah tangga yang tidak boleh dicat. Gary McCoy, Manajer Toko di Lowe's--toko peralatan rumah tangga dan perkakas di New Carolina, Amerika Serikat--mengatakan keran air sering digunakan dan terkena air sehingga jangan pernah mengecatnya. 

Mengecat keran air akan membuat cat terkelupas dan merusak tampilannya. Selain itu, partikel cat pada keran dapur dapat masuk ke bahan makanan yang sedang dicuci sehingga membahayakan keselamatan. 

Ubin dan backsplash ubin

Tidak semua bahan cat cocok untuk mengecat ubin. Chaumien dan McCoy memperingatkan tidak mengecat ubin atau dinding keramik karena ubin tidak terbuat dari bahan perekat cat sehingga sulit mengecatnya. 

Belum lagi, paparan panas dan air dapat menyebabkan cat cepat terkelupas jika tidak dirancang khusus untuk mengecat ubin. 

Baca juga: Jangan Salah Pilih, Ini 5 Warna Cat Berdasarkan Kepribadian 

Peralatan listrik

Selanjutnya, barang rumah tangga yang tidak boleh dicat adalah peralatan listrik. Jika menginginkan peralatan listrik terlihat menarik dan berwarna-warni, sebaiknya beli peralatan baru.

McCoy menyarankan tidak mengecat peralatan listrik karena biasanya tidak terbuat dari bahan yang dapat membuat cat menempel.

Lantai kayu

Ilustrasi memoles lantai kayu.Shutterstock/Radoslav Cajkovic Ilustrasi memoles lantai kayu.
Lantai kayu memiliki tampilan yang mewah dan alami. Hal ini membuat lantai kayu menjadi barang rumah tangga yang tidak boleh dicat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat