Linkin Park Umumkan Emily Armstrong sebagai Vokalis Barunya
- Grup band Linkin Park mengumumkan vokalis barunya setelah ditinggal Chester Bennington yang meninggal pada 2017.
Mike Shinoda dkk resmi menunjuk Emily Armstrong dari band Dead Sara sebagai vokalis barunya.
Tak hanya itu, pelantun lagu "Crawling" itu juga mengumumkan Colin Brittain bergabung sebagai drummer.
Colin merupakan penulis lagu dan produser G Flip, Illenium, serta One OK Rock.
Baca juga: Lirik dan Chord Lagu My Reason - Linkin Park
"Kami benar-benar merasa diberdayakan dengan formasi baru dan musik baru yang bersemangat dan berenergi yang kami buat bersama ini," kata Mike dilansir Variety, Jumat (6/9/2024).
Linkin Park mengumumkan semua informasi terbaru itu bersamaan dengan perilisan "The Emptiness Machine".
Lagu tersebut merupakan karya teranyar mereka setelah tujuh tahun.
"The Emptiness Machine" juga menandai perjalanan baru Linkin Park dengan album From Zero.
Baca juga: Linkin Park Rencanakan Tur Konser 2025 dengan Vokalis Wanita Baru
Album ini akan dirilis pada 15 November 2024.
Sebagai informasi, Linkin Park terakhir kali merilis album berjudul One More Light pada 2017 sebelum kematian Chester Bennington.
Formasi baru Linkin Park yang terdiri dari Emily Armstrong, Mike Shinoda, Brad Delson, Phoenix, Joe Hahn, dan Colin Brittain akan menggelar tur di enam kota.
Rangkaian tur ini akan menyambangi Los Angeles, New York, Hamburg, London, Seoul dan Bogota.
Terkini Lainnya
- Dipanggil Coki Pardede Pelawak Legend, Sule: Belumlah…
- Hanya Beda Dua Tahun, Baim Puji Sosok Kakak yang Bisa Gantikan Peran Ayah
- Kata Promotor soal Hari Kedua Pestapora Didominasi Penampil Perempuan
- Bintangi Serial Menduda, Niken Anjani: Gading Banyak "Sharing" Pengalamannya
- Irfan Hakim Belum Siapkan Hadiah untuk Putrinya yang Dapat Medali Emas di PON 2024
- Yovie Widianto: Saya Rasa Carlo Saba adalah Sahabat, Soulmate yang Tak Tergantikan
- Laporkan Vadel Badjideh soal Dugaan Aborsi, Nikita Mirzani: Biar Ada Efek Jera
- Kondisi Joe P Project dan Keluarga Setelah Rumah di Bandung Kebakaran
- 3 Cerita Gading Marten Bintangi Menduda
- Kim Woo Bin Ungkap Perasaan Pertama Kali Mendengar Usianya Divonis Tersisa 6 Bulan
- Charlie Puth Menikah dengan Brooke Sansone
- Habiskan Setengah dari Usianya Cari Uang, Baim Cilik Sebut Kini Hanya Tersisa Rumah
- SBY Tampil di Pestapora 2024, Tidak Ingin Dispesialkan dan Kemungkinan Adanya Kolaborasi
- Galau Bersama Kahitna di Konser Menuju 40 Tahun Berkarya
- 5 Fakta Pemeriksaan Perdana Nikita Mirzani atas Laporannya terhadap Vadel Badjideh
- Sengkarut PON XXI Aceh-Sumut: Makanan Telat, Bus Penjemput Atlet Tak Datang, dan Atap Ambruk
- Analisis Gempa M 4,9 Bandung Hari Ini: Dipicu Sesar Garsela, Terjadi Banyak Gempa Susulan
- Irfan Hakim Belum Siapkan Hadiah untuk Putrinya yang Dapat Medali Emas di PON 2024
- Tolak Tawaran Jadi Calon Wakil Kepala Daerah, Sonny Septian: Mimpin Keluarga Aku Aja Belum Benar
- Sederet Selebritas Bertemu Paus Fransiskus dan Hadiri Misa Akbar di GBK
- Atta Halilintar Laporkan Akun TikTok, Bawa Bukti dan Jalani Pemeriksaan
- Penampilan Lyodra di Misa Akbar hingga Dapat Berkat dari Paus Fransiskus
- Rekomendasi Variety Show dan Drama Korea Seru di Bulan September