airtronicfirearms.com

Ramai Kasus Ari Bias Vs Agnez Mo, Ahmad Dhani: Penyanyi Tak Izin Tak Punya Moral Etika

Ahmad Dhani saat ditemui di FX Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (10/9/2024).
Lihat Foto

Musisi sekaligus anggota Komisi X DPR RI, Ahmad Dhani, menyoroti kasus royalti yang menyeret penyanyi Agnez Mo usai dinyatakan bersalah karena membawakan lagu “Bilang Saja” tanpa izin penciptanya, Ari Bias.

Keputusan Pengadilan Niaga Jakarta Pusat yang mewajibkan Agnez Mo membayar ganti rugi Rp 1,5 miliar kepada Ari Bias menuai banyak komentar dari para musisi.

Baca juga: Anji Ungkit soal Sistem yang Sehat dan Menguntungkan di Tengah Kasus Royalti Agnez Mo Vs Ari Bias

Namun, Ahmad Dhani menilai tidak semua komentar yang muncul memiliki pemahaman yang kuat mengenai hukum hak cipta.

Menurut Ahmad Dhani, keputusan majelis hakim tidak diambil sembarangan, melainkan berdasarkan pertimbangan ahli hukum hak cipta.

Oleh karena itu, Ahmad Dhani menyarankan agar musisi yang tidak memiliki pemahaman yang cukup sebaiknya tidak asal berkomentar.

Baca juga: Anji Singgung soal Menghargai Setelah Agnez Mo Diputus Bersalah dan Wajib Bayar Rp 1,5 Miliar ke Ari Bias

"Banyak musisi yang logics-nya enggak kuat. Musisi lebih baik diam kalau logics-nya enggak kuat," tulis Ahmad Dhani dalam pesan WhatsApp kepada , Selasa (4/2/2025).

Lebih lanjut, Ahmad Dhani menegaskan, penyanyi meminta izin kepada pencipta lagu sebelum membawakannya adalah hal mendasar dalam industri musik. 

Baca juga: Banyak Musisi Komentari Kasus Royalti Agnez Mo Rp 1,5 Miliar, Ahmad Dhani: Lebih Baik Diam kalau Logikanya Enggak Kuat

Ahmad Dhani menilai, penyanyi yang tidak meminta izin menunjukkan kurangnya pemahaman terhadap standar moral dan etika dalam berkarya.

"Penyanyi yang tidak minta izin itu adalah penyanyi yang tidak punya moral etik standard. Bayangin yang etika moral standard aja mereka enggak paham, gimana mau bicara soal hukum?" ujar Dhani.

Baca juga: Agnez Mo Harus Bayar Royalti Rp 1,5 Miliar, Ahmad Dhani: Saya Tak Bisa Halangi Anggota Menuntut Keadilan

Ahmad Dhani juga menyoroti pentingnya pemahaman tentang royalti bagi para penyanyi.

Menurut Ahmad Dhani, hak ekonomi pencipta lagu harus dihormati, bukan hanya sekadar persoalan bisnis, tetapi juga bentuk penghargaan terhadap karya orang lain.

"Ada juga penyanyi yang memang dasarnya bakhil. Tahunya cuma pelajaran tambah-tambahan… Bagi-bagian (pembagian) enggak paham," tambahnya.

Baca juga: Heran Agnez Mo Didenda Royalti Rp 1,5 Miliar, Iis Dahlia: Gimana Pak Hakim? Pak Jaksa?

Ahmad Dhani pun mengingatkan bahwa persoalan hak cipta bukan sekadar urusan popularitas atau kesuksesan seseorang.

Ahmad Dhani menegaskan bahwa logika dan pemahaman hukum jauh lebih penting daripada sekadar latar belakang pendidikan, kekayaan, atau status di industri musik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat