airtronicfirearms.com

Batal Tayang secara Nasional, Film Psykopat Tetap Tayang di Bioskop Daerah

Poster film Psykopat yang dibintangi oleh Nino Fernandez hingga Hannah Al Rashid.
Lihat Foto

JAKARTA, - Film "Psykopat" dipastikan tetap tayang di bioskop-bioskop daerah.

Sebelumnya, film garapan sutradara Renaldo Samsara itu dijadwalkan tayang serentak secara nasional pada 6 Februari 2025.

Namun, Cinema XXI sebagai eksibitor tiba-tiba membatalkan penayangan "Psykopat".

Baca juga: Cornelio Sunny Pakai Kamera Helm Rig 4,5 Kilogram untuk Film Psykopat

Renaldo Samsara mengatakan film "Psykopat" akan tetap tayang pada 6 Februari 2025, namun di bioskop-bioskop tertentu.

"Tetap tayang kok, tapi di bioskop-bioskop daerah," kata Renaldo saat dikonfirmasi , Rabu (5/2/2025).

Adapun jejaring bioskop yang akan menayangkan "Psykopat" adalah NSC, Golden, LTD IX, dan BES Cinema.

Selain itu, "Psykopat" juga akan ditayangkan di beberapa negara tetangga.

Baca juga: Nino Fernandez hingga Hannah Al Rashid Bintangi Film Horor Psykopat

"Kita juga akan tayang di Malaysia, Singapura, sama Brunei Darussalam di tanggal 27 Februari," kata Renaldo.

"Psykopat" batal tayang di Cinema XXI karena dituding telah tayang terlebih dulu di platform streaming online dengan judul "Persepsi".

Namun, Renaldo Samsara memastikan bahwa "Persepsi" dan "Psykopat" adalah dua film yang berbeda.

"Psykopat" bercerita tentang Rufus (Arifin Putra), seorang mentalis sukses dan ternama yang mengundang empat peserta, yaitu Michael (Nino Fernandez), Risma (Nadine Alexandra), Lingga (Irwansyah), dan Laila (Hannah Al Rashid) untuk tinggal di sebuah rumah mewah bekas pembunuhan yang merupakan salah satu properti miliknya.

Mereka dihadapkan dengan berbagai kejadian menarik di sana.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat