airtronicfirearms.com

Hasil Sprint Race MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Menang, Marquez Jatuh

Pebalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, kala beraksi dalam rangkaian MotoGP Catalunya 2024 di Circuit de Barcelona-Catalunya, 26 Mei 2024. Terkini, Francesco Bagnaia memenangi Sprint Race MotoGP Belanda 2024. (Photo by Josep LAGO / AFP)
Lihat Foto

- Pebalap Ducati, Francesco Bagnaia, menjadi pemenang Sprint Race MotoGP Belanda 2024 di Sirkuit Assen, Sabtu (29/6/2024) malam WIB. 

Francesco Bagnaia, yang start dari urutan terdepan, berhasil meraih podium pertama mengungguli Jorge Martin dan Maverick Vinales. 

Kemenangan ini membuat Bagnaia mendapat tambahan 12 poin. Meski begitu, posisinya masih bertahan di urutan kedua klasemen MotoGP 2024 dengan 165 poin. 

Sementara, Jorge Martin melanjutkan dominasi di puncak klasemen dengan 180 poin. Adapun Sprint Race hanya memberikan poin kepada 9 pebalap terdepan. 

Baca juga: Hasil Practice MotoGP Belanda 2024, Bagnaia Pimpin Daftar Pebalap Lolos Q2

Enam riders lainnya yang mendapat poin, yakni Enea Bastianini, Fabio Di Giannantonio, Brad Binder, Fabio Quartararo, Alex Marquez, dan Franco Morbidelli. 

Pebalap Gresini Racing, Marc Marquez, menyelesaikan Sprint Race tanpa poin setelah terjatuh di Tikungan 2 lap kedua. 

Hal serupa juga dialami Aleix Espargaro (Aprilia) yang mengalami crash pada lap terakhir. Selain Marquez dan Espargaro, Lorenzo Salvadori dan Luca Marini juga gagal finis. 

Adapun Bagnaia, Martin, dan Vinales berpeluang kembali meraih podium pada balapan utama MotoGP Belanda 2024, Minggu (30/6/2024). 

Baca juga: Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Ketiga pebalap itu akan start berurutan dari posisi 1-3, disusul Alex Marquez, Aleix Espargaro, dan Fabio Di Giannantonio. 

Empat pebalap lain yang melengkapi 10 besar starting grid ialah Marc Marquez, Franco Morbidelli, Brad Binder, dan Pedro Acosta. 

Hasil Sprint Race MotoGP Belanda 2024

  1. Francesco Bagnaia
  2. Jorge Martin
  3. Maverick Vinales
  4. Enea Bastianini
  5. Fabio Di Giannantonio
  6. Brad Binder
  7. Fabio Quartararo
  8. Alex Marquez
  9. Franco Morbidelli
  10. Pedro Acosta
  11. Marco Bezzecchi
  12. Miguel Oliveira
  13. Jack Miller
  14. Joan Mir
  15. Augusto Fernandez
  16. Johann Zarco
  17. Raul Fernandez
  18. Takaaki Nakagami
  19. Alex Rins

Gagal Finis 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat