airtronicfirearms.com

Klasemen MotoGP 2024: Bagnaia Teratas Usai Martin Gagal Finis di GP Jerman

Francesco Bagnaia memimpin klasemen MotoGP 2024 usai muncul sebagai pemenang MotoGP Jerman 2024 di Sirkuit Sachsenring, 7 Juli 2024(Photo by Radek Mica / AFP)
Lihat Foto

Francesco Bagnaia (Ducati) memuncaki klasemen sementara pebalap usai menjadi pemenang di MotoGP Jerman 2024.

Bagnaia keluar sebagai pemenang balapan MotoGP Jerman 20204 di Sirkuit Sachsenring, pada Minggu (7/7/2024).

Ia finis pertama, diikuti oleh duo pebalap Gresini yang merupakan kakak-adik, Marc Marquez dan Alex Marquez.

Tuaian positif pada balapan malam ini menjadi kemenangan keempat kali secara beruntun untuk Bagnaia pada musim MotoGP 2024 yang sudah berlangsung sepanjang sembilan seri.

Tidak hanya berhenti di situ, pebalap yang biasa disapa Pecco itu juga berhasil mencetak sejarah sebagai pebalap pertama Ducati yang mencapai 24 kemenangan di kelas MotoGP.

Baca juga: Pecahkan Rekor, Jorge Martin Pebalap Tercepat di Sprint Race MotoGP Jerman 2024

Manis bagi Pecco, sial untuk Jorge Martin (Pramac Racing). Pebalap asal Spanyol itu harus terjatuh di dua putaran tersisa balapan saat dirinya sedang memimpin.

Martin tampil dominan sejak sesi kualifikasi, lalu menang di balapan sprint pada Sabtu (6/7/2024), tetapi malah terjatuh ketika hendak memasuki tikungan pertama pada periode akhir balapan utama.

Kegagalan untuk finis di Sachsenring menyebabkan Jorge Martin kehilangan posisi pertama di klasemen sementara MotoGP 2024.

Ia harus puas di peringkat kedua klasemen dengan torehan 212 poin. Martin pun gagal untuk menang back to back menang di MotoGP Jerman, setelah sebelumnya ia finis terdepan pada balapan di Sachsenring pada 2023.

Kini, Francesco Bagnaia berada di atas Martin dan memimpin klasemen dengan 222 poin. 

Pada MotoGP Jerman 2024, hal luar biasa dilakukan Marc Marquez. Ia mampu melewati 11 pebalap di depannya untuk finis posisi kedua.

Baca juga: Hasil Klasemen MotoGP 2024, Martin Menjauh 15 Poin dari Bagnaia

Memulai balapan di urutan ke-13, Marquez secara perlahan bisa merangkak maju melewati pebalap di depannya. 

Juara dunia delapan kali ini, hampir saja tidak finis, usai berbenturan dengan Franco Morbidelli (Pramac Racing) di tikungan pertama pada lap-lap akhir balapan.

Benturan dengan Morbidelli menyebabkan Marquez kehilangan keseimbangan sesaat. Beruntung, pebalap beralias The Baby Alien itu tidak terjatuh.

Namun, kaca depan motor Marc Marquez harus pecah setelah benturan tersebut.

Pencapaian apik diukir oleh Marc dan Alex Marquez. Untuk pertama kalinya sejak 1997, setelah Nobuatsu dan Takuma Aoki, kembali ada kakak-adik finis di podium.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat