Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN
Parapuan.co - Parfum lebih dari sekadar pelengkap penampilan, tapi juga bisa menjadi penambah rasa percaya diri dan cerminan dari kepribadian penggunanya.
Maka dari itu, memilih parfum yang tepat untuk penggunaan sehari-hari bisa menjadi hal yang rumit, terlebih kini makin banyak pilihan aroma dan jenis parfum di pasaran.
Namun Kawan Puan tidak perlu khawatir, karena berikut rekomendasi parfum pilihan redaksi PARAPUAN yang bisa jadi inspirasi perempuan karier.
Guerlain Aqua Allegoria Rosa Rossa

Karena punya hidung yang sensitif dengan aroma menyengat, maka parfum dengan wangi yang lembut jadi pilihan Editor Parapuan, Citra Narada Putri.
Salah satu parfum favoritnya adalah dari jenama Guerlain koleksi Aqua Allegoria Rosa Rossa.
Menurutnya, parfum jenis eau de toilette ini memiliki perpaduan aroma floral dan fruity yang subtle.
Sehingga dengan aromanya yang lembut, ringan tapi tetap memanjakan hidung tersebut sangat cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari.
Baca Juga: Parfum Unisex Ini Memiliki Aroma yang Dibuat dengan Teknologi AI
Guerlain Aqua Allegoria Rosa Rossa tercium menawan berkat perpaduan aroma buah blackcurrant, leci, bunga mawar Bulgaria, hingga kayu cendana yang lembut dan musky.
Eau de toilette dari Guerlain yang bertahan hingga lima jam ini bisa Kawan Puan miliki dengan membelinya seharga Rp2.060.000 di sini.
Zara Fabulous Sweet

Menurut Helnanda Yunita Devi, Social Media & Content Creator Parapuan, parfum dari Zara koleksi Fabulous Sweet ini punya aroma yang manis dan tajam.
Rupanya, parfum ini memadukan aroma pir cerah dan jeruk mandarin, lada merah muda, nilam hingga vanili hitam, yang menciptakan wewangian manis nan segar.
Tak hanya punya aroma manis yang menyenangkan, eau de parfum ini diakui Nanda memiliki ketahanan yang cukup baik karena bisa menempel di pakaian.
Lebih dari itu, salah satu hal lain yang membuatnya menyukai wewangian ini adalah karena harganya yang tergolong terjangkau.
Zara Fabulous Sweet bisa Kawan Puan dapatkan seharga Rp429.900 di sini.
Baca Juga: Ini Pentingnya Pakai Parfum yang Tepat di Hari Raya Idulfitri Menurut Putri Marino
Giordani Gold Essenza Parfum

Bagi Reporter PARAPUAN, Anna Maria Anggita, wewangian Giordani Gold Essenza Parfum punya aroma bold yang ia suka.
Dengan perpaduan aroma calabrian bergamot, lemon, mandarin dan jasmine di dalamnya, membuat parfum terasa segar.
Karena aromanya yang mencuri perhatian, ia merasa parfum ini cocok dipakai untuk acara tertentu, seperti dinner, meeting, atau occasion resmi lainnya.
Lebih dari itu, parfum dari Oriflame ini juga cukup awet karena bisa tahan lama hingga delapan jam.
Salah satu produk best seller dari Giordani Gold ini bisa Kawan Puan beli seharga Rp799.000 di sini.
(*)
Baca Juga: 5 Rekomendasi Parfum Vanilla Viral di TikTok, Mulai Rp30 Ribuan
Terkini Lainnya
- Bingung Cara Top Up Diamond Free Fire? Ikuti Tips Ini!
- Gandeng Eiger dan Cargloss Helmets, Kurir JNE Kini Punya Jaket dan Helm Baru
- Manjakan Penggemar Despicable Me, Universal Studios Singapore Akan Buka Minion Land!
- Tawarkan Pemandangan Indah, Côte d’Azur di Prancis Jadi Surganya Para Pesepeda
- Begini Tips Agar Perusahaan Startup Dapat Modal dari Ventura, Sudah Tahu?
- Perjalanan Karier Cristiano Ronaldo, Pesepak Bola Legendaris dengan Rekor Mengagumkan
- Serba-serbi Pertukaran Mahasiswa, Harus Persiapkan 8 Hal Ini
- Ingin Pakai Skin dan Senjata Premium di Free Fire? Begini Cara Mudah Top Up Diamond
- Mitos Kabel 4 Besar: Pengertian, Fakta, dan Standarnya
- Tingkatkan Daya Saing di Pasar Kerja Global, Alumni Kartu Prakerja Magang di Malaysia
- Daftar 5 Keluhan Kesehatan yang Bisa Picu Masalah Reproduksi Perempuan
- Hindari Kerugian, Ini Langkah Top Up FF untuk Pemula
- Berikut 5 Rekomendasi Hotel untuk Long Weekend Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek di Pontianak
- Simak! Ini Pekerjaan yang Paling Banyak Dibutuhkan Perusahaan di 2025
- Tren Fotografi 2025, dari Minimalis sampai Berbasis AI
- BISALUNAS Hadirkan Solusi Keuangan bagi Masyarakat yang Terjerat Utang Pinjol
- Sampoerna University Tawarkan Beasiswa untuk Jurusan Akuntansi dan Pendidikan Bahasa Inggris
- Mulai Rp 1 Jutaan, Ini 5 Rekomendasi Kost Jakarta Barat untuk Perempuan Aktif
- Keunggulan H Beam GYS: Baja Tahan Gempa Standar Jepang untuk Konstruksi Indonesia
- Mudah! Begini Cara Top Up Diamond Free Fire untuk Pemula
- Dialami Gisele Pelicot, Apa Itu Chemical Submission dalam Kasus Kekerasan Seksual?
- Keuntungan Menggunakan Layanan Home Care Bagi Pasien dengan Mobilitas Terbatas
- Daftar Travel Haji Plus Terbaik: Solusi Perjalanan dengan Aman dan Nyaman!
- Simak, Begini Cara Top Up Diamond Free Fire Agar Bisa Bermain dengan Item Premium
- Maskulinitas: Penghambat atau Pendorong Pemberdayaan Perempuan?
- Hari Ini Razman Minta Maaf ke MA dan Pengadilan, Hotman Paris Tak Yakin Diampuni