Sampoerna University Tawarkan Beasiswa untuk Jurusan Akuntansi dan Pendidikan Bahasa Inggris
Parapuan.co - Sampoerna University kembali meluncurkan dua program beasiswa untuk jenjang sarjana (S1) pada 2025, yakni "Future Accountant Scholarship" dan "English Educators Scholarship".
Kedua beasiswa tersebut dirancang untuk mendukung mahasiswa berprestasi agar dapat mengakses pendidikan tinggi berkualitas serta mencetak generasi yang siap bersaing secara global.
Future Accountant Scholarship merupakan program khusus bagi calon mahasiswa Program Studi Akuntansi di Faculty of Business (FOB).
Mahasiswa yang menerima beasiswa ini tidak hanya mendapatkan pendidikan berbasis kurikulum internasional, tetapi juga berkesempatan meraih sertifikasi profesional seperti Certified Investment Management Analyst (CIMA).
Program ini mempersiapkan mahasiswa untuk menjadi akuntan berstandar global dengan keterampilan praktis yang relevan dengan kebutuhan industri.
Sementara itu, English Educators Scholarship diperuntukkan bagi calon mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris di Faculty of Education (FOE).
Baca Juga: Tak Disangka, 3 Seleb Ini Ternyata Pernah Kuliah Kedokteran Gigi
Beasiswa ini menawarkan pengalaman belajar berbasis teknologi yang dikombinasikan dengan praktik mengajar sejak semester pertama melalui School Experience Program (SEP).
Mahasiswa akan dibekali keterampilan seperti pengembangan aplikasi, pemahaman mengenai Internet of Things (IoT), dan inovasi dalam pendidikan abad ke-21.
Vice Rector of Enrolment Services Sampoerna University Lorensia Sugiarto menjelaskan bahwa beasiswa ini bertujuan untuk membuka akses pendidikan bagi generasi muda berbakat.
“Kami ingin memberikan peluang kepada mahasiswa untuk mendapatkan pendidikan berkualitas tanpa terbebani biaya. Program ini juga menjadi motivasi bagi mereka untuk mencapai prestasi akademik terbaik dan bersaing di tingkat internasional,” jelasnya.
Dekan Faculty of Business Antonius Siahaan menambahkan, sejak berdiri pada 2013, Sampoerna University rutin menggelar program beasiswa berbasis kurikulum internasional yang relevan dengan kebutuhan industri global.
Program beasiswa ini dirancang untuk membantu pelajar berbakat mengakses pendidikan tinggi berkualitas dan menjawab tantangan global.
"Mahasiswa kami dipersiapkan menghadapi dunia kerja global dengan keterampilan yang kompetitif," ujar Antonius.
Auliya Putri Mulyandini, salah satu mahasiswa Program Studi Akuntansi sekaligus penerima beasiswa, membagikan kisahnya tentang pengalaman mendapatkan beasiswa Future Accountant Scholarship.

Ia mengaku bersyukur dapat menerima beasiswa dari Sampoerna University. Menurutnya, lingkungan belajar di universitas ini sangat mendukung, dengan dosen-dosen yang secara aktif mendorong mahasiswa untuk berpikir kritis dan mengembangkan potensi diri.
“Selain itu, saya juga mendapatkan berbagai peluang untuk meningkatkan keterampilan profesional, baik melalui kegiatan organisasi mahasiswa maupun mata kuliah yang dirancang sesuai dengan kebutuhan industri,” tuturnya.
Auliya, yang juga berhasil meraih juara di CPA Days 2024, menambahkan bahwa beasiswa ini menjadi motivasi besar baginya untuk terus berprestasi.
“Beasiswa ini memberikan saya akses ke pendidikan berkualitas tanpa harus khawatir tentang biaya, dan saya merasa lebih percaya diri menghadapi dunia kerja nanti,” tambahnya.
Bagi calon mahasiswa yang berminat menempuh pendidikan di Sampoerna University, informasi lebih lanjut mengenai Future Accountant Scholarship dan English Educators Scholarship dapat diakses melalui s.id/SU-Scholarship atau melalui telepon di 0812-3436-8234.
Dengan dua program beasiswa unggulan tersebut, kampus ini tidak hanya membuka pintu bagi generasi muda berbakat untuk meraih pendidikan berstandar internasional, tetapi juga mempersiapkan mereka untuk menyongsong tantangan global.
Terkini Lainnya
- Mitos Kabel 4 Besar: Pengertian, Fakta, dan Standarnya
- Tingkatkan Daya Saing di Pasar Kerja Global, Alumni Kartu Prakerja Magang di Malaysia
- Daftar 5 Keluhan Kesehatan yang Bisa Picu Masalah Reproduksi Perempuan
- Hindari Kerugian, Ini Langkah Top Up FF untuk Pemula
- Berikut 5 Rekomendasi Hotel untuk Long Weekend Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek di Pontianak
- Simak! Ini Pekerjaan yang Paling Banyak Dibutuhkan Perusahaan di 2025
- Tren Fotografi 2025, dari Minimalis sampai Berbasis AI
- BISALUNAS Hadirkan Solusi Keuangan bagi Masyarakat yang Terjerat Utang Pinjol
- Sampoerna University Tawarkan Beasiswa untuk Jurusan Akuntansi dan Pendidikan Bahasa Inggris
- Mulai Rp 1 Jutaan, Ini 5 Rekomendasi Kost Jakarta Barat untuk Perempuan Aktif
- Keunggulan H Beam GYS: Baja Tahan Gempa Standar Jepang untuk Konstruksi Indonesia
- Mudah! Begini Cara Top Up Diamond Free Fire untuk Pemula
- Dialami Gisele Pelicot, Apa Itu Chemical Submission dalam Kasus Kekerasan Seksual?
- Keuntungan Menggunakan Layanan Home Care Bagi Pasien dengan Mobilitas Terbatas
- Daftar Travel Haji Plus Terbaik: Solusi Perjalanan dengan Aman dan Nyaman!
- Simak, Begini Cara Top Up Diamond Free Fire Agar Bisa Bermain dengan Item Premium
- Maskulinitas: Penghambat atau Pendorong Pemberdayaan Perempuan?
- Berencana Mengembangkan Dana dengan Trading Forex? Platform Fortuno Markets Bisa Digunakan
- INKOMPASS Innovation Challenge 2024 Sukses Wadahi Beragam Ide Inovatif dari Anak Muda
- Ingin Pindah Indekos di Tahun Baru? Ini 4 Rekomendasi Cove di Jakarta
- Sering Diabaikan, Ini 4 Kesalahan Menata Aksesori Kamar Mandi
- Beredar Modus Penipuan Lewat Program Komisi YAPN, Ketua YAPN Akan Ambil Langkah Hukum
- Pergi ke Hong Kong Disneyland, Ini 10 Atraksi Seru yang Wajib Dicoba
- Ini 8 Alasan Cimanggis Golf Estate Jadi Kawasan Hunian Premium dan Strategis
- ASUS Zenbook S 14 OLED: Laptop Tipis dengan Audio Visual Jempolan
- AS Akan Tutup USAID, Ini Alasan Elon Musk