Jawaban dari Soal "Darah Kaya Oksigen Dialirkan ke Seluruh Tubuh"
- Jantung adalah organ otot berongga yang terletak di rongga dada manusia.
Dilansir dari buku Pengantar Anatomi Fisiologi Manusia dan Penyakit (2024) oleh Fajrian Aulia Putra, terdapat empat ruag utama dalam anatomi jantung, yakni:
- Serambi kanan (right atrium), yang bertugas menerima darah dengan sedikit oksigen dari pembuluh darah vena cava, lalu memompanya ke bilik kanan.
- Bilik kanan (right ventrikel), yang bertugas memompa darah yang minim oksigen untuk melakukan pertukaran dengan darah kaya oksigen di paru-paru melalui arteri pulmonalis.
- Serambi kiri (left atrium), yang bertugas menampung darah kaya oksigen dari paru-paru sebelum diteruskan ke bilik kiri.
- Bilik kiri (left ventrikel), yang bertugas mengalirkan darah melalui katup aorta untuk diedarkan ke seluruh tubuh melalui pembuluh darah aorta.
Baca juga: Sistem Peredaran Darah: Pengertian dan Organnya
Berikut pertanyaan mengenai peredaran darah manusia:
Pertanyaan
Darah kaya oksigen dialirkan ke seluruh tubuh oleh pembuluh ....
Jawab:
Darah kaya oksigen dialirkan ke seluruh tubuh oleh pembuluh arteri.
Baca juga: Gangguan Sistem Peredaran Darah Manusia
Dikutip dari buku Farmakologi Farmasi (2023) oleh Sitti Alfyanita Ilham, jantung berperan dalam peredaran darah yang mengantarkan oksigen, nutrisi, hormon, dan zat-zat penting lainnya ke seluruh tubuh.
Darah yang kaya oksigen dialirkan ke seluruh tubuh melalui arteri.
Setelah memberikan oksigen dan nutrisi ke jaringan tubuh, darah yang kotor (beroksigen rendah) dikumpulkan oleh vena dan dikembalikan ke atrium kanan jantung.
Darah kotor kemudian dipompa ke paru-paru melalui ventrikel kanan untuk mengambil oksigen baru dan membuang karbon dioksida.
Darah yang bersih (beroksigen tinggi) kembali ke atrium kiri dan dipompa ke seluruh tubuh melalui ventrikel kiri.
Baca juga: Gangguan Organ Peredaran Darah Manusia dan Cara Menjaga Kesehatannya
Terkini Lainnya
- Latihan Soal Tes TIU CPNS Bab Logika Arismetik beserta Jawabannya
- Norma Pertama dalam Tata Hukum Indonesia
- 12 Wujud Bela Negara Non Fisik atau Non Militer
- Latihan Soal Tes TIU CPNS Bab Logika Arismetik beserta Jawabannya
- 5 Latihan Soal Tes TIU CPNS Bab Logika Arismetik beserta Jawabannya
- Arti Kata Atletik dalam Bahasa Yunani
- 8 Ungkapan yang Mengandung Pengertian Cepat Tersinggung
- Pengertian Demokrasi Langsung dan Tidak Langsung
- Prinsip-Prinsip Demokrasi yang Berlaku Universal
- Perubahan Revolusi: Perubahan dalam Waktu Singkat
- 9 Pengertian Senam Irama Menurut Ahli
- Hal-hal yang Berkaitan dengan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)
- 15 Contoh Peta Tematik
- 50 Kalimat Modalitas yang Menggunakan Kata "Harus"
- Perbedaan antara Massa dan Berat
- Jawaban dari Soal "Pangan yang Aman adalah"
- Mengenal Perforasi, Lubang-lubang Kecil di Prangko
- 50 Slogan dengan Tema Makanan Sehat
- Pentingnya Literasi Digital bagi Generasi Muda
- 45 Rumus Excel yang Wajib Diketahui Untuk Pemula