airtronicfirearms.com

Siap-siap 28 Januari 2025, Planet Akan Berjajar di Langit

Mars, Jupiter, Uranus, Neptunus, Venus, dan Saturnus dalam jajaran planet pada tanggal 21 Januari 2025, seperti yang terlihat dari Belahan Bumi Utara.
Lihat Foto

- Pernah nggak kalian membayangkan planet-planet di tata surya berbaris rapi seperti pasukan? Fenomena ini ternyata ada lho, sering disebut fenomena planet berjajar

Dilansir dari laman Science Alert, fenomena planet berjajar akan menghiasi langit pada tanggal 28 Januari 2025. Persitiwa planet sejajar di mana planet-planet di Tata Surya akan tampak serentak di langit malam.

Apa saja planet yang akan terlihat sejajar di langit? Fenomena ini dikenal sebagai kesejajaran planet yang hebat, di mana planet-planet seperti Saturnus, Merkurius, Neptunus, Venus, Uranus, Jupiter, dan Mars akan terlihat secara bersamaan dan hampir sejajar di langit.

Planet-planet jarang sekali terlihat bersamaan di langit karena mereka berjarak sangat jauh dari satu sama lain dan memiliki orbit yang berbeda-beda. 

Namun, pada tanggal 28 Januari 2025, kita bisa melihat 7 planet di langit secara bersamaan. 

Baca juga: Apakah yang Dimaksud dengan Orbit?

Mengapa hal tersebut bisa terjadi, dan bagaimana cara melihatnya? Yuk simak penjelasan di bawah ini!

Mengapa planet bisa sejajar?

Planet sejajar terjadi karena orbit planet-planet di Tata Surya berada pada jalur yang berbeda-beda. Masing-masing planet mengorbit Matahari dengan kecepatan dan jarak yang bervariasi.

Meskipun mereka sering bergerak relatif satu sama lain di langit, kadang-kadang lintasan mereka akan berpotongan dan tampak sejajar, atau dalam istilah astronominya, konjungsi.

Fenomena inilah yang akan terjadi pada 28 Januari 2025, ketika tujuh planet yang berbeda akan tampak bersatu di langit malam.

Namun, perlu diketahui bahwa meskipun kesejajaran ini akan terlihat menakjubkan, kenyataannya, planet-planet tersebut sangat jauh jaraknya satu sama lain di angkasa.

Keajaiban optik ini terjadi karena mereka tampak berdekatan ketika dilihat dari Bumi, padahal posisi mereka bisa sangat berjauhan. Ini adalah alasan mengapa kesejajaran planet seperti ini sangat jarang terjadi.

Empat planet berjajar sepanjang bulan Januari

Tidak hanya pada tanggal 28 di mana 7 planet sejajar, 4 planet sejajar juga akan terlihat sepanjang bulan Januari 2025. Dilansir dari NASA Science, jika kita melihat ke langit beberapa jam setelah matahari terbenam, kita akan melihat empat planet terang yang sangat jelas.

Venus dan Saturnus akan tampak di arah barat daya, sementara Jupiter akan berada sedikit lebih tinggi di atas kepala kita, dan Mars akan terlihat di arah timur.

Namun, kita memerlukan teropong atau teleskop untuk melihat Uranus dan Neptunus dengan lebih jelas.

Baca juga: Mengapa Orbit Planet Berbentuk Elips?

Bagaimana cara melihatnya planet sejajar?

Dilansir dari Star Walk, planet sejajar memang dapat terlihat dengan mata telanjang namun bagi kita yang ingin mendapatkan pengalaman yang lebih mendalam kita dapat menggunakan aplikasi seperti Sky Tonight.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat