Ongen Saknosiwi Raih Sabuk WBA South, Menang KO Di Byon Combat Vol. 4
- Petinju Indonesia, Ongen Saknosiwi, sukses mendapatkan sabuk WBA South setelah mengalahkan Saharat Taehirun (Thailand).
Kemenangan diraih Ongen dalam ajang Byon Combat Vol. 4: Indonesia vs Malaysia.
Petinju sekaligus prajurit TNI AU menang di ronde ketiga dari sepuluh. Ongen menang KO atas Saharat di Tennis Indoor Senayan, Sabtu (30/11/2024).
Baca juga: Alasan Mike Tyson Gigit Sarung Tinju Saat Duel dengan Jake Paul
Ronde pertama, baik Ongen maupun Saharat tampil agresif. Sebab, keduanya sama-sama melakukan pukulan telak yang mengarah ke muka.
Ongen dan sang lawan sempat terjatuh, tetapi sama-sama masih bisa bangkit.
Kedua petinju kemudian saling menunggu memasuki ronde kedua. Tetapi, Ongen melakukan beberapa serangan yang mengenai wajah Saharat.
Di ronde ketiga, pria asal Maluku itu sukses menyudahi perlawanan Saharat. Usai membawa Saharat ke tepi ring, pukulannya mampu menjatuhkan petinju 19 tahun tersebut.
"Puji Tuhan saya bisa memenangkan pertarungan ini. Terbayar sudah kerja kerasnya selama ini untuk mendapatkan sabuk internasional," kata Ongen kepada awak media.
Tak hanya itu, saat dijumpai awak media, Ongen memberikan alasan terjatuh di ronde pertama.
Baca juga: Potensi Zlatan Ibrahimovic Kembali dari Pensiun, Geluti Tinju
Ia mengaku kecolongan dan tidak fokus terhadap pertahanan dirinya sehingga pukulan Saharat mengenai bagian rahang.
"Kena pukulan lucky blow. Jadi saya sempat telat dan puji Tuhan, saya bisa bangkit lagi dari jatuh itu dan saya bisa memenangkan pertarungan ini," ungkap petinju berjuluk The Hawk tersebut.
Dengan torehan ini, Ongen belum terkalahkan dari 13 duel. Petinju 30 tahun itu mengoleksi 13 kemenangan dengan 11 kali menang KO.
"Saya rasa karena saya berlatih dengan baik dan tentunya manajemen juga bagus. Jadi saya bisa menjaga rekor ini dengan baik," tuturnya.
Ongen pun berharap ia bisa menuju pentas yang lebih tinggi dan meraih sabuk WBA dunia.
Adapun Byon Combat Vol. 4 menyajikan 11 pertandingan yang berlangsung di Tennis Indoor Senayan pada Sabtu (30/11/2024).
Terkini Lainnya
- BWF World Tour Finals 2024, Jojo Tumbang di Hadapan Juara Indonesia Open 2024
- BWF World Tour Finals 2024, Gregoria Kalah dari Ohori
- Hasil BWF World Tour Finals 2024: Dejan/Gloria Kalahkan Wakil Jepang
- Wamenlu Ryabkov Konfirmasi Presiden Suriah Assad Ada di Rusia
- Rano Karno Ungkap Respons Benyamin Saat Tahu Tak Dibayar di Awal Syuting Si Doel Anak Sekolahan
- Rasanya Manis, Apakah Ubi Cilembu Aman untuk Gula Darah?
- Menang Di Byon Combat Vol. 4, Mohamad Redho Segera Pasang Fokus ke SEA Games 2025