airtronicfirearms.com

6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

Ilustrasi burung beo Senegal.
Lihat Foto

JAKARTA, - Burung merupakan salah satu hewan peliharaan yang banyak disukai. Ada berbagai spesies burung yang cocok dipelihara di rumah. 

Salah satu jenis burung peliharaan yang banyak disukai yaitu spesies burung yang bisa berbicara. Memelihara burung yang bisa berbicara memang menyenangkan karena burung peliharaan tersebut membuat suasana rumah terasa lebih ramai. 

Baca juga: 5 Ras Burung Peliharaan yang Memiliki Kemampuan Berbicara

Lantas, apa saja jenis burung yang bisa berbicara? Dikutip dari The Spruce Pets, Minggu (5/5/2024), berikut penjelasan selengkapnya. 

Burung beo abu-abu Afrika

Ilustrasi burung beo abu-abu AfrikaShutterstock/Richard Susanto Ilustrasi burung beo abu-abu Afrika

Burung beo abu-abu Afrika merupakan salah satu jenis burung yang dapat berbicara. Burung ini terkenal dengan kecerdasannya. Bahkan, burung beo abu-abu Afrika bisa mempelajari sekitar 1000 kata. 

Akan tetapi, burung beo ini memerlukan banyak perawatan khusus dan membutuhkan waktu minimal lima jam per hari untuk bersosialisasi. Jadi, sebaiknya burung ini dipelihara sepasang agar bisa tumbuh dan berkembang dengan maksimal. 

Baca juga: 4 Latihan yang Dapat Mengusir Rasa Bosan pada Burung Beo

Parkit

Jenis burung yang bisa berbicara lainnya yaitu parkit. Burung ini berukuran kecil, sehingga memiliki tampilan yang lucu dan menarik. 

Burung parkit diketahui bisa berbicara dengan baik, bahkan lebih baik dibandingkan beberapa spesies burung beo yang ukurannya lebih besar. 

Burung parkit bisa mengembangkan ratusan kosa kata. Pemilik burung ini bahkan sering kali bisa mengobrol dengan hewan kecil ini. 

Burung beo Amazon

Selain beo abu-abu Afrika, burung beo Amazon juga termasuk burung yang dapat berbicara. Selain memiliki banyak kosa kata, burung beo Amazon juga terkenal memiliki suara yang jenis. 

Tak hanya itu, burung beo ini juga pandai mempelajari trik, sehingga burung beo Amazon sangat menghibur dan sering berinteraksi dengan pemilik. 

Baca juga: 7 Fakta Menarik Burung Beo, Bisa Hidup Lebih dari 80 Tahun

Kakatua

Selanjutnya, jenis burung yang bisa berbicara yaitu burung kakatua. Melatih burung kakatua berbicara sebenarnya cukup sulit, namun bukan berarti tidak bisa. 

Dengan ketekunan, maka burung kakatua bisa berbicara secara perlahan. Burung kakatua memiliki suara berbicara yang lembut dan manis. 

Berbeda dengan burung beo abu-abu Afrika yang senang bersosialisasi, burung kakatua justru memerlukan batasan sosialisasi. Jika terlalu sering bersosialisasi, maka burung kakatua akan merasa cemas dan bisa menimbulkan masalah kesehatan. 

Macaw mini

ilustrasi burung macaw miniShutterstock/Betty Cadmus ilustrasi burung macaw mini

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat